Rabu, 30 Desember 2009

Nasib kita di Tahun 2010

Welcome to new year 2010. sebentar lagi kita akan beranjak ketahun baru 2010. dan tanpa disadari tahun 2009 pun harus kita relakan pergi meninggalkan kita. tentunya banyak diantara kita tak terkecuali penulis membuat obsesi yang tercapai ditahun 2010. inilah yang dinamakan sebuah keajaiban ditahun baru. berbagai cara manusia mengekspresikan kegembiraan dalam penyambutan tahun baru; ada dengan mengadakan pesta tahun baru, membuat sesembahan untuk mencari berkat, ibadah kebaktian, dan ada yang sibuk dengan majlis tazkiatun nufus dalam rangka muhasabah diri. cara2 ini disadari atau tidak, ia merupakan cara pemaknaan pergantian tahun. berpijak dari sebuah realita ini maka Islam menawarkan solusi yang sangat maslahat dan bermanfaat tentunya. diantaranya dengan muhasabah diri yang berarti melihat kesalahan masa lalu dan berusaha melakukan  islah atau perbaikan demi hari esok yang lebih cemerlang. semua orang berharap akan adanya keajaiban ditahun baru. bagi orang miskin, mereka minta kelapangan rezeki. bagi orang kaya, mereka minta ditambah kekayaannya. tapi bagi orang yang beriman dan baik, mereka minta diberikan keberkan dan kebaikan yang berlipat ganda. inilah yang kita namakan sebuah obsesi. dan menariknya obsesi itu tidak akan bisa tercapai kalau tidak dipersiapkan mulai dari hari ini. makanya dalam Al-quran menegaskan dengan kata "Wal Tanzur Nafsun Ma Qaddamat Lighad" ia bermakna ada proses persiapan atau perubahan sikap demi tercapai hari yang lebih. dan diperkuat dengan dalil bahwa" Allah tidak merubah kondisi suatu kaum melainkan kaum itu sendirilah yang merubahnya".berangkat dari argumentasi yang aksioma inilah maka kita sebagai umat islam sebaiknya melakukan introspeksi diri dan berharap ada ampunan agar Allah menghidupkan dihari esok dengan kehidupan yang baik..

Tidak ada komentar: